PENILAIAN
AKHIR TAHUN (PAS)
SEMESTER 1
TAHUN
PELAJARAN 2020/2021
SDN
MARGAMULYA
UPTD PENDIDIKAN WILAYAH
CIKATOMAS
DINAS
PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN TASIKMALAYA
Mata Pelajaran Kelas |
: : |
Bahasa Indonesia V (Lima) |
Hari : Senin |
Tanggal : 7 Desember 2020 |
Waktu : 09.30 – 11.30 |
Bacalah teks berikut untuk menjawab soal no. 1-5!
Buah Pisang
Bagi Kesehatan
Pisang (
musa paradisiaca ) buah yang satu ini sangat populer di kalangan kita, selain
karena mudah didapat, murah, buah ini juga banyak kandungan vitaminnya. Pisang
( banana ) adalah pohon jenis Terna ( pohon dengan batang yang lunak dan tidak
berkayu ) dari suku Musaceae dengan batang yang kuat, dan daun-daun yang besar
memanjang dan berwarna hijau tua.
Buah
pohon ini nampak dalam bentuk sisir-sisir, yang tiap sisirnya berisi 10-20
pisang dan dalam buahnya tidak terdapat biji. Pisang merupakan buah dengan
sumber gizi yang hampir sempurna karena pisang mengandung nutrisi enam yaitu :
air, gula,protein, lemak, vitamin dan mineral. Dan berkat tingginya nilai gizi
yang dikandung, maka ia telah menjadi makanan penting (pokok) bagi banyak orang.
Konon buah ini berasal dari Asia Tenggara kemudian buah ini mulai menyebar ke
benua bagian barat.
I.
Jawablah
pertanyaan di bawah ini berdasarkan teks di atas!
1.
Mengapa pisang sangat populer di kalangan kita?
2.
Apa ide pokok paragraf pertama?
3.
Terletak dimana pokok fikiran paragraf pertama?
4.
Bagaimanakah keadaan tiap sisir buah pisang?
5.
Mengapa buah pisang termasuk buah dengan sumber gizi yang
hampir sempurna?
II. Berilah tanda silang (X)
pada huruf A, B, C, atau D pada lembar jawaban yang telah disediakan!
Bacalah teks
berikut untuk menjawab pertanyaan nomor 6-8 !
Kelinci Putih
Kelinci putih itu bernama Chiko. Chiko hidup sebatangkara. Chiko mendambakan seorang teman. Tanpa disengaja, suatu hari Chiko bertemu dengan ular sangat besar. Yang siap memangsanya.
Chiko pun berlari dan bersembunyi dibalik batang pohon. Ular pun terus mencari tapi tak pernah menemukan Chiko.
6. Apa
yang dilakukan Chiko ketika bertemu dengan seekor ular?
A.
Mengajak ular berkelahi
B.
Berteman dengan ular
C.
Berlari dan bersembunyi di balik batang pohon
D.
Mencari–cari ular tapi tak pernah menemukannya
7.
... yang berlari dan bersembunyi dibalik batang pohon?
Kata
tanya yang tepat untuk melengkapi kalimat rumpang adalah ....
A.
Apa
B.
Siapa
C.
Bagaimana
D.
Kapan
8.
Perhatikan pernyataan berikut!
Kelinci
putih itu bernama Chiko. Ia hidup sebatangkara.
Kata
tanya yang sesuai dengan pernyataan di atas adalah...
A.
Apa
B.
Siapa
C.
Bagaimana
D.
Kapan
9.
Bacalah teks berikut dengan seksama!
Embun terbentuk dari proses perubahan uap-uap air menjadi titik-titik air. Proses
terbentuknya embun terjadi pada malam hari, saat suhu udara sangat dingin. Saat udara dingin, udara tidak mampu menampung uap air yang cukup banyak dan uap air yang
tidak mampu ditampung itulah yang kemudian berubah menjadi embun.
Apa
yang akan terjadi jika udara tidak tidak mampu menampung uap air yang cukup
banyak?
A.
Akan berubah menjadi air hujan
B.
Prosesnya akan berlanjut pada siang hari
C.
Berubah menjadi embun
D.
Suhu udara menjadi dingin
10. Produk
yang diiklankan pada gambar di bawah ini adalah...
A.
obat maag
B.
obat sakit kepala
C.
obat sakit gigi
D.
obat nyeri sendi
11. Amati
produk iklan pada nomor 10, kata kunci pada iklan tersebut adalah..
A.
magnesium
B.
mual,perih,kembung
C.
nyeri ulu hati
D.
promag
12. Amati
gambar iklan di bawah ini!
( A ) (
B )
Gambar
A adalah termasuk kategori jenis iklan...
A.
niaga
B.
layanan masyarakat
C.
pengumuman
D.
permintaan
13. Bacalah
pantun di bawah ini!
Beli kain ke kota Palu
Kainnya dijahit jadi kebaya
Anak bangsa jangan malu-malu
Ayo lestarikan seni budaya
Pantun di atas
termasuk jenis pantun...
A.
jenaka
B.
nasihat
C.
pendidikan
D.
sukacita
14. Bacalah
pantun di bawah ini!
Jalan-jalan di pulau Jawa
Sampai di Solo membeli batik
......
Lihat bapak bajunya terbalik
Kalimat yang
tepat untuk melengkapi pantun di atas adalah...
A.
Siapa saja akan tertawa
B.
Siapa saja akan menyangka
C.
Coba tebak siapa yang datang
D.
Perut sakit menahan tawa
15.
Salah satu ciri dari ide pokok sebuah paragraf adalah
memiliki...
A.
masalah utama
B.
kalimat topik
C.
kalimat penjelas
D.
tema
III.
Isilah
titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!
16. Agar
pembaca dapat dengan mudah memahami sebuah paragraf maka pembaca harus memahami
... dari sebuah bacaan
17. Indonesia memiliki kekayaan alam
yang sangat melimpah. Kekayaan alam tersebut terdiri dari kekayaan alam yang
bersumber dari darat, laut, dan dari dalam perut bumi. Kekayaan alam yang
bersumber dari darat misalanya hasil hutan. Sedangkan kekayaan alam yang bersumber
dari laut misalnya ikan, rumput laut, dan mutiara. Sementara, kekayaan alam
yang bersumber dari dalam perut bumi misalnya minyak, batu bara, emas, timah,
nikel dan sebagainya.
Kalimat utama dari paragraf tersebut terletak pada bagian
... paragraf.
18. Salah
satu cara untuk menyajikan informasi dari bacaan adalah dengan cara ....
19. Kata
tanya “ kapan” digunakan jika kita ingin mengetahui ....
20. Berdasarkan
iklan di bawah, jika kita meminum minuman tersebut maka badan kita akan terasa
....
21. Yang
termasuk jenis iklan media cetak diantaranya ....
22. 1.
Dari Seram ke Pulau Buru
2. Dalam kota beli pepaya
3. Anak baik menghormati guru
4. Berbakti juga pada orang tua
Bagian pantun yang disebut sampiran adalah nomor ... dan
....
23. Ular
lewat anjing menggonggong
Kucing
berlari mengejar katak
Coba
tebak siapa yang gondrong
Anaknya
gundul bapaknya botak
Berdasarkan jenisnya, pantun di atas termasuk jenis
pantun ....
24. Salah
satu langkah membuat peta fikiran dari sebuah teks non fiksi adalah menemukan ....
25. Bacalah
teks berikut ini!
Penyakit Asma
Asma adalah jenis penyakit jangka panjang atau kronis
pada saluran pernafasan yang ditandai dengan peradangan dan penyempitan saluran
napas yang menimbulkan sesak atau sulit bernapas.Selain sulit bernapas,
penderita asma juga bisa mengalami gejala lain seperti nyeri dada, batuk-batuk,
dan mengi.Asma bisa diderita oleh semua goongan usia, baik muda atau tua.
Informasi penting dari paragraf tersebut adalah ....
IV.
Jawablah
pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar!
26. Buatlah
sebuah paragraf yang pokok fikirannya adalah “ dampak kebakaran hutan”!
27. Bacalah
teks berikut!
Minggu ini, kita mulai
memasuki musim hujan. Kita tidak boleh lengah akan dampak negatif yang
menyertainya. Penyakit – penyakit mengintai di sekeliling kita, memanfaatkan
kealfaan kita dalam menjaga kebersihan lingkungan. Jadi, jangan lupa untuk
menyingkirkan benda – benda di halaman yang dapat digenangi air hujan, misalnya
kaleng, botol, atau wadah plastik lainnya. Jangan beri kesempatan kepada nyamuk
untuk berkembangbiak. Jika suatu saat rumah kita tergenang banjir, segera
bersihkan rumah dari sisa – sisa banjir. Ketahuilah, air banjir yang tercemar
urine tikus akan menyebarkan penyakit berbahaya.
Tuliskan
informasi penting dari bacaan di atas!
28. Bagaimanakah
penggunaan bahasa dalam sebuah iklan? Jelaskan!
29. Buatlah sebuah pantun yang bertema kesehatan!
30. Bacalah
paragraf di bawah ini!
KABUT ASAP
Kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan yang kondisinya
mengkhawatirkan dan merugikan.Tak hanya berdampak buruk bagi lingkungan, kabut
asap juga menjadi ancaman serius bagi kesehatan.
Para ahli mengemukakan, gangguan kesehatan akan lebih
mudah terjadi pada orang yang gangguan paru dan jantung, lansia dan anak.
Dampak langsung yang akan dirasakan adalah infeksi paru
dan saluran nafas.Tjandra menjelaskan, kabut asap dapat menyebabkan iritasi
lokal pada selaput lendir di hidung, mulut dan tenggorokan.Kemudian juga
menyebabkan reaksi alergi, peradangan, hingga infeksi saluran pernafasan (ISPA)
dan yang paling berat menjadi pheunomia.
Tuliskan
informasi penting dari paragraf di atas!
PENILAIAN
AKHIR SEMESTER (PAS) SEMESTER 1
TAHUN
PELAJARAN 2020/2021
UPTD
PENDIDIKAN WILAYAH CIKATOMAS
DINAS
PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN TASIKMALAYA
Mata
Pelajaran : BAHASA
INDONESIA
Kelas : V (Lima)
KUNCI
JAWABAN
Bagian I
1. Karena
mudah didapat, murah, buah ini juga banyak kandungan vitaminnya
2. Pisang
( musa paradisiaca) ... buah yang satu ini sangat populer di kalangan kita,
selain karena mudah didapat, murah, buah ini juga banyak kandungan vitaminnya
3. Awal
paragraf
4. Tiap
sisirnya berisi 10-20 pisang dan dalam buahnya tidak terdapat biji
5. Karena
pisang mengandung nutrisi enam, yaitu air, gula, protein, lemak, vitamin dan
mineral
Bagian II
6 |
C |
11 |
D |
|
|
7 |
B |
12 |
A |
|
|
8 |
B |
13 |
B |
|
|
9 |
C |
14 |
A |
|
|
10 |
A |
15 |
B |
|
|
Bagian III
16. fungsi pokok fikiran
17. awal
18. wawancara, mencatat hal penting, mencari sumber
berita ( pilih salah satu )
19. waktu
20. segar
21. iklan niaga,iklan layanan masyarakat, iklan penawaran
(alternatif jawaban )
22. no. 1 dan 2
23. jenaka
24. kata
kunci,merangkai ide pokok, mencatat informasi penting ( alternatif jawaban )
25. penyakit asma dan gejalanya
Bagian IV
26. Diserahkan
kepada guru
27. Menyiapkan
lingkungan agar terhindar dari banjir saat musim hujan tiba.
28. Alternatif
jawaban ( Menggunakan bahasa yang mempengaruhi orang lain, Memperkenalkan suatu
produk, Menggunakan bahasa yang menarik)
29. Diserahkan kepada guru
30. Dampak kebakaran hutan
PENSKORAN
Bagian I tiap jawaban benar diberi skor 2
Bagian II tiap jawaban benar
diberi skor 1
Bagian III tiap jawaban benar
diberi skor 2
Bagian IV tiap jawaban benar
diberi skor 3
Nilai = skor perolehan x 100 =
100
PAIL LEBIH LENGKAP HUBUNGI EMAIL :
sutianaian@gmail.com
1. SOAL PAS KELAS 1 SEMESTER 1
a) PABP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-1-semester-1-parsial.html
b) PPKn
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-1-semester-1-parsial_20.html
c) BAHASA INDONESIA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-1-semester-1-parsial_50.html
d) MATEMATIKA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-1-semester-1-parsial_88.html
e) SBDP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-1-semester-1-parsial_23.html
f) PJOK
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-1-semester-1-parsial_83.html
g) BAHASA SUNDA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-1-semester-1-parsial_48.html
h) KISI KISI SOAL PAS KELAS 1 SEMESTER 1
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/kisi-kisi-soal-pas-kelas-1-semester-1.html
2. SOAL PAS KELAS 2 SEMESTER 1
a) PABP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-2-semester-1-parsial.html
b) PPKn
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-2-semester-1-parsial_20.html
c) BAHASA INDONESIA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-2-semester-1-parsial_31.html
d) MATEMATIKA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-2-semester-1-parsial_24.html
e) SBDP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-2-semester-1-parsial_62.html
f) PJOK
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-2-semester-1-parsial_9.html
g) BAHASA SUNDA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-2-semester-1-parsial_84.html
h) KISI KISI PAS KELAS 2 SEMESTER 1
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/kisi-kisi-soal-pas-kelas-2-semester-1.html
3. SOAL PAS KELAS 3 SEMESTER 1
a) PABP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-3-semester-1-parsial.html
b) PPKn
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-3-semester-1-parsial_20.html
c) BAHASA INDONESIA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-3-semester-1-parsial_63.html
d) MATEMATIKA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-3-semester-1-parsial_27.html
e) SBDP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-3-semester-1-parsial_48.html
f) PJOK
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-keas-3-semester-1-parsial-mata.html
g) BAHASA SUNDA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-3-semester-1-parsial_15.html
h) KISI KISI SOAL PAS KELAS 3 SEMESTER 1
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/kisi-kisi-soal-pas-kelas-3-semester-1.html
4. SOAL PAS KELAS 4 SEMESTER 1
a) PABP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-4-semester-1-parsial.html
b) PPKn
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-4-semester-1-parsial_20.html
c) BAHASA INDONESIA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-4-semester-1-parsial_59.html
d) MATEMATIKA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-4-semester-1-parsial_66.html
e) IPA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-4-semester-1-parsial_7.html
f) IPS
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-semester-1-parsial-mata.html
g) SBDP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-4-semester-1-parsial_93.html
h) PJOK
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-4-semester-1-parsial_4.html
i) BAHASA SUNDA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-4-semester-1-parsial_36.html
j) KISI KISI SOAL PAS KELAS 4 SEMESTER 1
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/kisi-kisi-soal-pas-kelas-4-semester-1.html
5. SOAL PAS KELAS 5 SEMESTER 1
a) PABP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-5-semester-1-parsial.html
b) PPKn
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-5-semester-1-parsial_20.html
c) BAHASA INDONESIA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-5-semester-1-parsial_42.html
d) MATEMATIKA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-5-semester-1-parsial_68.html
e) IPA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-5-semester-1-parsial_60.html
f) IPS
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-5-semester-1-parsial_52.html
g) SBDP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-5-semester-1-parsial_59.html
h) PJOK
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-5-semester-1-parsial_72.html
i) BAHASA SUNDA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-5-semester-1-parsial_1.html
j) KISI KISI SOAL PAS KELAS 5 SEMESTER 1
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/kisi-kisi-soal-pas-kelas-5-semester-1.html
6. SOAL PAS KELAS 6 SEMESTER 1
a) PABP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-6-semester-1-parsial.html
b) PPKn
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-6-semester-1-parsial_20.html
c) BAHASA INDONESIA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-6-semester-1-parsial_77.html
d) MATEMATIKA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-6-semester-1-parsial_78.html
e) IPA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-6-semester-1-parsial_86.html
f) IPS
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-6-semester-1-parsial_69.html
g) SBDP
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-6-semester-1-parsial_51.html
h) PJOK
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-6-semester-1-parsial_28.html
i) BAHASA SUNDA
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/soal-pas-kelas-6-semester-1-parsial_91.html
j) KISI KISI SOL PAS KELAS 6 SEMESTER 1
https://sdnmargamulya.blogspot.com/2021/01/kisi-kisi-soal-pas-kelas-6-semester-1.html
No comments:
Post a Comment